Komsos Babinsa Desa Margolinduk, Sarana Gali Informasi Yang Berkembang di Tengah Masyarakat.

    Komsos Babinsa Desa Margolinduk, Sarana Gali Informasi Yang Berkembang di Tengah Masyarakat.
    Komsos yang dilaksanakan Babinsa Margolinduk ini merupakan hal rutin dan berkesinambungan dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah

    DEMAK - Untuk mempererat tali silaturahmi dan kerja sama yang baik, Babinsa Koramil 02/Bonang Kodim 0716/Demak Serda Toyib melaksanakan komsos dengan salah satu tokoh masyarakat, Robidin (54) warga Desa Margolinduk, Kecamatan Bonang, Senin (05/06/23).

    Komsos yang dilaksanakan Babinsa Margolinduk ini merupakan hal rutin dan berkesinambungan dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah. Kali ini, komsos dilaksanakan di warung kopi milik Ibu Satiyem (64), warga desa setempat.

    Serda Toyib menjelaskan, bahwa komsos dengan warga desa binaan, merupakan salah satu upaya meningkatkan silaturahmi dan kerjasama yang baik dengan semua komponen masyarakat. Dan komsos harus dilaksanakan setiap hari, sehingga semua warga lebih kenal dan faham akan kehadiran sosok Babinsa di tengah masyarakat.

    Dijelaskannya, dalam melaksanakan komsos, dirinya tak pernah pandang bulu. Mulai dari Kades, perangkat, tokoh agama, tokoh masyarakat, sesepuh, dan semua lapisan masyarakat yang ada di desa binaan menjadi sasaran komsos. Hal ini tentu berguna bagi Babinsa di wilayah dalam menggali informasi yang sedang berkembang di tengah masyarakat.

    "Sesuai dengan arahan dan intruksi dari Komando atas, kita gali sebanyak mungkin informasi yang ada di tengah masyarakat, sehingga mendukung tugas kita di lapangan, " ungkap Serda Toyib.

    Terpisah, Danramil 02/Bonang Kapten Chb Ajit Anggono menyampaikan, bahwa setiap Babinsa Koramil 02/Bonang wajib menjalin hubungan yang harmonis antara Babinsa dengan masyarakat binaannya, Babinsa harus secara rutin mendatangi dan berkomunikasi dengan tokoh-tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan elemen masyarakat lainnya.

    "Ibarat ada jarum jatuhpun, seorang Babinsa harus tahu. Inilah salah satu fungsi dari komsos yang Babinsa Koramil 02/Bonang laksanakan, " tegas Danramil.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Mewujudkan Keakraban, Babinsa Komsos Dengan...

    Artikel Berikutnya

    Demi Menjaga Keamanan dan Ketertiban, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi
    24 Personel Satgas Penanggulangan Bencana Tiba di Davao Filipina

    Ikuti Kami